BOLASPORT.COM, SINGAPURA – Tampines Rovers menempel ketat pemuncak sementara Liga Singapura 2017, Albirex Niigata. Semua itu berkat kemenangan terbaru tim berjulukan The Stags pada Jumat (28/7/2017) malam.
Pada pertandingan pekan ke-14 Liga Singapura musim 2017, Tampines Rovers berlaku sebagai tuan rumah dan menang 2-0 atas DPMM FC.
Tampines Rovers yang pada laga ini dipimpin mantan gelandang Persija Jakarta, Mustafic Fahrudin sebagai kapten, tampil sangat dominan.
Namun, gol tuan rumah baru tercipta pada menit ke-28 melalui sepakan Shakir Hamzah. Gol ini umpan backheels dari striker Fazrul Nawaz.
Skor 1-0 itu pun bertahan sampai pertandingan pada babak pertama selesai di Our Tampines Hub.
Baca juga:
- 4 Stadion yang Akan 'Dijajah' Timnas U-22 Indonesia di Malaysia
- Drama Persebaya Vs Martapura, Tiga Kartu Merah dan Evakuasi Pemain dengan Mobil Rantis
- Calon Pemain Asing Persija Sempat Ditolak Klub Lama Bambang Pamungkas
Memasuki babak kedua, kedua tim lebih terbuka dalam permainan. Bahkan, DPMM FC mulai berani keluar menyerang demi menyamakan skor.
Namun, satu gol pun gagal tercipta hingga jelang menit-menit akhir pertandingan.
Baru pada menit ke-83, Tampines Rovers kembali mencetak gol. Gol ini via sepakan 12 pas dari Shahdan Sulaiman.
Tiga poin ini membuat Tampines Rovers menempati posisi kedua Liga Singapura dengan nilai 31 atau tertinggal tiga poin dari sang pemuncak, Albirex Niigata.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | SLeague.com |
Komentar