BOLASPORT.COM, YOGYAKARTA – Sepak bola dan media memang bagaikan dua sisi mata uang yang tidak bisa terpisahkan, begitu juga dengan para atlet di dunia sepak bola yang menarik untuk diketahui banyak orang melalui media.
Tim Nasional Indonesia U-19 sedang melakukan pemusatan latihan (training center) di lapangan sepak bola Universitas Negeri Yogyakarta pada Jumat (4/8/2017).
Training Center Timnas Indonesia U-19 akan digelar di Yogyakarta selama empat pekan dan dipimpin langsung oleh coach Indra Safri.
Selain berlatih teknik pertandingan, para pemain Timnas Indonesia U-19 juga berlatih public speaking.
Para pemain Timnas Indonesia U-19 kini merupakan anak-anak remaja yang sedang berada di usia antara 16-19 tahun (generasi milenial).
Generasi ini merupakan generasi yang sangat sulit terpisah dari media sosial dan gadget.
(BACA JUGA: Pemain Timnas Indonesia U-19 ini Alami Cedera Saat Training Center di Yogyakarta)
Memang secara tim, di Timnas Indonesia U-19 tidak ada aturan khusus yang diterapkan tentang aturan penggunaan gadget selama pemusatan latihan.
Namun, pengurus juga memberikan pelatihan pada pemain bagaimana cara berbicara kepada media sebagai atlet profesional.
Hal ini dikatakan oleh coach Indra Sjafri, “ya kami juga ajarkan publik speaking bagaimana cara mereka menjalin relasi dengan media, dan itu akan mereka pelajari secara alamiah saja.”
Timnas Indonesia U-19 akan berlaga di Piala AFF U-18 2017 di Myanmar pada september 2017.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar