Laga semifinal antaran timnas U-22 Malaysia lawan timnas U-22 akan tersaji di stadion Shah Alam pada Sabtu (26/8/2017) pukul 19.45 WIB.
Pihak Kepolisian Malaysia kan menjaga ketat pengamanan laga yang diprediksi akan berjalan panas.
Kepala Kepolisian Selangor, Datuk Mazlan Mansor telah menyiapkan skema pengamanan terutama kepada suporter yang akan menonton langsung.
Dikutip dari utusan.com.my, kontrol ketat akan diberlakukan sepanjang pertandingan termasuk menempatkan anggota disela suporter dan di sekitar stadion.
"Saya memperingatkan Anda untuk menghindari unsur-unsur yang provokatif, petugas polisi akan selalu memantau dan mengamati perilaku yang bisa memicu kekacauan," kata Datuk Mazlan dikutip dari utusan.com.my.
Untuk mengantisipasi kericuhan dan menjalankan skema pengamanan kepolisian akan menyita sejumlah barang yang dilarang.
Kelima benda itu adalah bahan peledak, senjata tajam, pemetik api, payung, dan botol air.
"Kita tidak akan bertoleransi dan mana-mana penyokong yang didapati membawa bahan letupan serta senjata tajam pula akan terus ditahan dan tidak dibenarkan masuk," kata Datuk Mazlan dikutip dari utusan.com.my.
"Mereka yang membawa pemetik api, payung dan botol air minuman ke dalam stadium turut akan ditahan tetapi akan dibenarkan masuk,” kata Datuk Mazlan dikutip dari utusan.com.my.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | utusan.com.my |
Komentar