19 Indonesia berhadapan dengan Brunei dalam laga hidup mati penentuan tiket semifinal Piala AFF U-18, di Stadion Thuwunna, Myanmar, Rabu (13/9/2017).
Babak pertama berakhir dengan skor meyakinkan 6-0 untuk kemenangan Indonesia
Di babak pertama, Indonesia tampil perkasa dengan menggempur gawang Brunei secara terus-menerus.
Berdasarkan statistic labbola, di babak pertama saja, skuat Garuda Nusantara behasil menciptakan 23 tembakan, dengan 10 shots on target, 9 shots off target, dan 4 shots blok.
Indonesia harus mencetak gol minimal 8-0 atas Brunei Darussalam untuk mengamankan tiket semifinal Piala AFF U-18 jika Myanmar menang 1-0 atas Vietnam.
Gol Indonesia dicetak oleh Muhammad Rafli (1’, 43’, 47'), Egy Maulana (18’, 23’), Witan Sulaiman (41’)
(Baca Juga: Indonesia Vs Brunei - Suporter Tuan Rumah Dukung Brunei)
Susunan pemain Timnas U-19 Indonesia melawan Brunei:
Timnas U-19 (4-1-3-1-1): Aqil Savik; Dedi Tri Maulana, Rachmat Irianto, Kadek Raditya, Samuel Christianson; Muhammad Lutfi Kamal; Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam Bahar, Feby Eka Putra; Egy Maulana Vikri; Rafli Nursalim
Berikut ini adalah hitung-hitungan poin agar Indonesia lolos:
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | labbola.com |
Komentar