Pebalap Tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, kecewa dengan hasil yang diraih pada sembilan seri pertama MotoGP 2017.
"Saya pasti kecewa. Kami kehilangan banyak poin dalam empat balapan," ujar Vinales seperti dikutip BolaSport.com dari situs crash.net.
Salah satu yang menjadi perhatian Maverick Vinales adalah performanya di race kedelapan pada GP Assen (25/6/2017).
"Di Assen, jika kondisinya normal, maka saya mungkin sudah bisa memenangkan balapan. Tapi akhirnya saya memulai balapan dari posisi ke-11 dan melakukan kesalahan," tutur Vinales menambahkan.
Performa Vinales pada gelaran Moto GP tahun 2017 belum terlihat konsisten.
Setelah pada Grand Prix Qatar dan Argentina berhasil meraih posisi pertama, performa pebalap berusia 22 tahun tersebut naik turun.
Dari sembilan seri MotoGP yang sudah berlangsung, total Maverick Vinales hanya berhasil empat kali naik podium.
Terlebih pada Grand Prix Amerika dan Belanda, Maverick Vinales gagal menyentuh garis finis.
Saat ini MotoGP 2017 sedang jeda paruh musim, selepas seri kesembilan di GP Sachenring (2/7/2017).
Paruh kedua MotoGP akan dimulai pada 6 Agustus 2017di Sirkuit Brno, Republik Ceska.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | crash.net |
Komentar