Pertarungan besar antara Floyd Mayweather melawan Conor McGregor resmi digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, pada Sabtu (26/8/2017) waktu setempat.
Di Indonesia, pertandingan tersebut akan disiarkan televisi swasta, TV One, mulai pukul 08.00 WIB.
Menjelang detik-detik pertarungan bertajuk "The Phenomenal Fight" dimulai, para pendukung baik Mayweather maupun McGregor unjuk gigi.
Dilansir BolaSport.com dari Sport Bible, demi menyaksikan langsung petarungan Mayweather vs McGregor, masyarakat Irlandia berbondong-bondong pergi ke Las Vegas.
Masyarakat Irlandia bersemangat untuk mendukung petarung kebanggaan mereka, Conor McGregor.
Di dalam video yang diunggah Sport Bible pada Sabtu (26/8/2017), tampak para pendukung McGregor membawa bendera Irlandia sedang menuruni tangga.
"Orang-orang Irlandi telah sampai di Las Vegas," tulis Sport Bible lewat akun Instagram, @sportbible.
Usai mengunggah video dukungan masyarakat Irlandia yang ditujukan untuk McGregor, komentar-komentar bermunculan.
Akun Instagram dengan alamat @lookybrooky89 menulis komentar, "Apakah kalian akan berdemonstrasi?"
berbeda dengan akun @lookybrooky89, @jamessisgengar menulis komentar yang berisi ucapan semangat.
"Semangat ini untuk McGregor," tulis @jamessisgengar.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | instagram.com/sportbible |
Komentar