Kepergian salah satu sesepuh Bonek yang dikenal dengan nama Abah Imron, membawa duka bagi suporter fanatik Persebaya.
Abah Imron tutup usia pada Minggu (6/5/2018) yang bertepatan dengan hari pertandingan antara Persebaya melawan Arema FC.
Sesepuh Bonek itu menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Islam (RSI) Surabaya sekitar pukul 07.00 WIB.
Dari RSI, mendiang sempat dibawa ke rumah duka di Jalan Bagong, Ngagel, Surabaya, dan tiba pada pukul 11.35 WIB.
Rupanya, Abah Imron sempat dirawat selama 15 hari di rumah sakit.
(Baca Juga: Hadapi PSIS Semarang, Persela Lamongan Bakal Dikawal Pemain ke-12)
Perawatan inap yang dijalani oleh Abah Imron pun dikonfirmasi oleh Jazuli yang merupakan kakak beliau.
"Almarhum sudah 15 hari berada di rumah sakit. Beliau mengidap komplikasi dan takdir berkata lain," kata Jazuli dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim.
Bonek yang datang di rumah duka pun sempat menyambut jenazah Abah Imron dengan isak tangis.
Jenazah Abah Imron kemudian dimakamkan di Pemakaman Umum (TPU) Bagong, Ginayan dan puluhan Bonek juga ikut memakamkan sesepuhnya tersebut.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
Komentar