Laga perdana timnas U-23 Indonesia melawan Taiwan pada ajang Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabaga, Minggu (12/8/2018), memiliki euforia yang besar.
Puluhan ribu suporter datang untuk memberikan dukungan bagi timas U-23 secara langsung.
Tak bisa dipungkiri, dalam menyaksikan pertandingan sepak bola tersebut, ada suporter yang membawa makanan dan minuman.
Sampah dari tempat makan dan minuman tersebut tentu akan mencoreng kebersihan stadion yang dijaga sedemikan rupa dalam mempersiapkan Asian Games.
(Baca Juga: Usai Piala AFF U-16, Timnas U-16 Indonesia Gelar Pemusatan Latihan di Medan)
Rupanya suporter sudah memahami kerugian dari sampah yang berserakan di stadion seusai pertandingan.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Gie Wahyudi, terekam beberapa suporter yang memunguti sampah tersebut.
Ada bapak-bapak, ibu-ibu, dan juga anak kecil yang memahami pentingnya kebersihan di tribune stadion.
Pertandingan tersebut pun berakhir manis dengan persembahan kemenangan 4-0 untuk timnas U-23 Indonesia.
Suporter Indonesia mungutin sampah di Stadion Patriot tadi malam. pic.twitter.com/nBZB67H5uz
— Gie Wahyudi (@giewahyudi) August 13, 2018
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | twitter.com/giewahyudi |
Komentar