PSS Sleman akan menjalani laga babak 64 besar Piala Indonesia 2018 melawan Persibara Banjarnegara di Stadion Soemitro, Kolopaking, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Jumat (28/12/2018).
Laga itu seharusnya akan berlangsung pada Jumat, 21 Desember 2018, namun harus diundur sepekan kemudian.
PSS Sleman baru akan menghadapi Persibara Banjarnegara tepatnya pada Jumat (28/12/2018).
Ditundanya laga babak 64 besar Piala Indonesia 2018 itu sudah tercantum dalam surat bernomor 5584/AGB/2391/XII-2018.
(Baca juga: Sleman Fan Wajib Tahu, Stadion Maguwoharjo Bakal Berubah untuk Sambut Liga 1 2019)
Surat itu sudah resmi ditandatangani oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destrian.
Dikutip BolaSport.com dari laman PSS, Senin (17/12/2018), diundurnya laga Persibara Banjarnegara melawan PSS karena pihak tuan rumah belum siap.
Atas dasar pertimbangan itu, untuk sementara laga babak 64 besar Piala Indonesia 2018 antara kedua tim belum digelar.
(Baca juga: Manajemen Persib Bandung Enggan Bocorkan Pelatih Baru)
Meski begitu, diundurnya pertandingan tidak membuat venue tempat penyelenggaraan pertandingan akan berubah.
Stadion yang akan dipakai untuk babak 64 besar Piala Indonesia 2018 tetap sama yaitu Stadion Soemitro Kolopaking, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | pss-sleman.co.id |
Komentar