Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Tahun Emirates Cup, Turnamen Pramusim Kebanggaan Arsenal

By Sri Mulyati - Selasa, 25 Juli 2017 | 22:37 WIB
Jadwal lengkap Emirates Cup 2017 yang disiarkan langsung oleh Kompas TV (arsenal.com)

Emirates Cup kembali menyapa para pecinta sepak bola setelah sempat absen pada 2016.

Turnamen yang mengambil nama dari sponsor utama Arsenal ini memulai debutnya sepuluh tahun lalu atau tepatnya pada 28 Juli 2007 lewat pertandingan Inter Milan kontra Valencia.

Sejak itu, Emirates Cup digelar setiap tahun, kecuali pada 2012 yang berbarengan dengan Olimpiade London dan 2016 karena perbaikan lapangan.

Ada satu hal unik dari turnamen ini, yaitu Arsenal yang bertindak sebagai penyelenggara justru tak bertanding pada laga perdana.

Arsenal biasa bermain pada laga kedua, sedangkan jatah laga perdana diberikan pada tim undangan.

Turnamen ini terinspirasi dari Amsterdam Tournament yang juga biasa dihadiri oleh klub asal London Utara tersebut.

Emirates Cup juga memiliki sistem poin yang sama dengan Amsterdam Tournament.

Seperti dikutip BolaSport dari Sportskeeda, tim yang menang mendapat 3 poin, seri 1 poin, dan 0 poin untuk tim yang kalah.

Setiap tim juga berhak mendapat tambahan poin untuk setiap gol yang dicetak.

Meski hanya sebatas pramusim, Manajer Arsenal, Arsene Wenger, amat menyukai Emirates Cup dan merindukannya saat absen tahun lalu.

"Tekanan lebih sedikit di turnamen ini dan semua orang bisa menikmati para pemain muda yang ikut berlaga," ujar sosok asal Prancis tersebut di situs resmi klub.

Sejak digelar 10 tahun yang lalu, Arsenal menjadi yang paling sering juara sebanyak lima kali.

Emirates Cup musim ini akan dimulai dengan pertandingan RB Leipzig vs Sevilla yang akan ditayangkan eksklusif oleh Kompas TV pada Sabtu, 29 Juli 2017 Pukul 19.30 WIB.

 

Ucapan selamat dari Yeyen Tumena untuk BolaSport.com, terima kasih @yeyen_tumena!  #BolaSport

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P