Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain baru Chelsea, Antonio Rudiger, diyakini akan mendapat banyak pengalaman dari Conte.
Keyakinan tentang nasib Antonio Rudiger tersebut dilontarkan oleh mantan pemain timnas Jerman, Miroslav Klose.
Menurut Klose, Rudiger beruntung dapat bermain di bawah pelatih yang dapat mengorganisasi pertahanan dengan baik.
"Satu keuntungan bagi Rudiger mendapat arahan dari pelatih yang fenomenal, Antonio Conte. Conte akan membantu Rudiger berkembang."
"Perkembangan Rudiger menjadi keuntungan tersendiri bagi timnas Jerman. Ia punya talenta dan skill untuk menjadi pemain hebat," ujar Klose seperti dikutip dari espnfcasia.com.
Rudiger yang didatangkan Chelsea dari AS Roma ditujukan untuk menambal lini belakang The Blues yang ditinggal oleh sang kapten, John Terry.
Klose juga meyakini bahwa Jerman punya kemampuan untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia.
(Baca Juga: Morata Debut bersama Chelsea, Apa Penilaian Warganet?)
"Kami punya skuat yang hebat dengan talenta luar biasa. Saya berharap para pemain muda dapat melalui musim kompetisi dengan baik tanpa cedera yang serius sehingga dapat memperkuat Jerman di Piala Dunia," kata Klose.