Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, harus menerima bahwa klubnya wajib melakukan tur pramusim meski membawa dampak negatif untuk klubnya.
Pelatih asal Prancis tersebut menyebut bahwa timnya kerap mengalami start lambat di Liga Inggris karena kelelahan.
"Arsenal punya rekor bagus di awal musim selama kami tidak bepergian jauh. Sejak mulai menjalani tur pramusim, baru kami sedikit kesulitan," kata Wenger.
Namun, Wenger paham kalau melakukan kunjungan seperti ke Asia, Australia, atau Amerika Serikat, sudah seperti kewajiban.
Baca Juga:
"Kami sama seperti tim lain yang juga melakukan tur pramusim. Di Asia dan Amerika Serikat, semua tim besar saling bertemu. Ini bagian sepak bola modern," tuturnya.
Meski tidak menyukai ide tur pramusim, Wenger mengaku ingin menghormati keinginan sponsor.
"Saya paham Arsenal punya kontrak mahal dengan sponsor. Wajar kalau kami yang harus beradaptasi. Tur pramusim pun bukan alasan kalau kami tampil jelek," lanjut Wenger.