Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengaku senang dengan hasil pertandingan pra-musim klub berjuluk Setan Merah itu.
Laga terakhir adalah melawan Sampdoria, Manchester United sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1.
"ini merupakan laga pramusim yang bagus, ini adalah kerja sama yang baik antara penyelenggara dengan tim, semuanya berjalan mulus,"
(BACA JUGA: Sebelum Pastore Berikan ke Neymar, Inilah 5 Pemain yang Merelakan Nomor Punggungnya Dipakai Pemain Baru)
"Semua pemain merasakan pertandingan, kami peduli dengan evolusi dan kami masih memiliki beberapa kelemahan. Sekarang, kami memiliki waktu dua hari libur sebelum memulai pertandingan serius di Piala Super Eropa dan pertandingan perdana di Liga Primer," kata Mourinho dikutip dari laman resmi manchester United, Kamis (3/8/2017).
Pelatih asal Portugal itu juga mengatakan semua pemain yang ada di tim adalah pemain penting.
Dengan kata lain, semuanya masih ada kans untuk selalu dimainkan.
"Semua pemain di tim masuk rencana saya. Kami masih memiliki beberapa pemain yang cedera, semoga akhir tahun sudah pulih dan bisa dimainkan. Saat ini lebih memilih pemain dari skuat yang ada," tutur Mourinho.
Manchester United terhitung tujuh kali melakoni laga uji coba. Hasilnya, Setan Merah berhasil meraih enam kemenangan dan sekali kekalahan.
Di pertandingan selanjutnya Manchester United sudah ditunggu Real Madrid di Piala Super (9/8/2017) dan laga perdana Premier League kontra West Ham United (13/8/2017).