Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Lebih Familiar dengan Stadion Wembley, Berhati-hatilah Chelsea!

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 5 Agustus 2017 | 23:57 WIB
Kiper Arsenal, David Ospina (kiri), memblok tembakan yang dilepaskan striker Chelsea, Diego Costa, dalam laga final Piala FA di Stadion Wembley, London, Inggris, 27 Mei 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Laga fnal Community Shield 2017 akan diselenggarakan di Stadion Wembley, London, pada Minggu (6/8/2017).

Meski Arsenal dan Chelsea sama-sama berasal dari Kota London, namun rekor menunjukkan bahwa The Gunners lebih akrab dengan stadion tersebut.

Arsenal telah bermain di Stadion Wembley sebanyak 51 kali di semua kompetisi yang mereka ikuti.

Sedangkan The Blues baru 26 kali bermain di sana.


Alexis Sanchez mencetak gol Arsenal ke gawang Manchester City pada partai semifinal Piala FA di Stadion Wembley, 23 April 2017.(GLYN KIRK/AFP)

Dari 51 laga di Wembley, Arsenal mencatat rekor 27 kali menang, 6 kali imbang, dan 18 kali kalah.

Sedangkan Chelsea meraih 16 kali kemenangan, 4 kali imbang, dan 6 kali menelan kekalahan.

Kemenangan terbesar yang dicatatkan Arsenal di stadion tersebut terjadi pada 1942 kala melawan Charlton Athletic dengan skor 7-1.

(Baca Juga: Hazard: Trofi Ini Akan Menjadi Milikmu, Neymar!)

Sementara Chelsea mencatat kemenangan terbesar pada 2011 saat menundukkan Tottenham Hotspur dengan hasil akhir 5-1.