Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT, LONDON – Merapatnya Alvaro Morata ke Chelsea membuka peluang The Blues untuk kembali menjuarai Liga Inggris di musim mendatang.
Namun seiring dengan tugasnya yang baru, semakin besar pula harapan publik Stamford Bridge kepada Morata.
Maklum saja, ketika masih berbaju Juventus dan Real Madrid, Morata belum dipercaya perannya untuk menjadi yang utama memikul target gelar, sebagaimana dikutip BolaSport dari laman Sport360, Minggu (6/8/2017).
Bersama Los Blancos, Morata mengumpulkan 15 gol dari 26 penampilannya dan selebihnya Zinedine Zidane menaruhnya di bangku cadangan pemain.
Meskipun Karim Benzema mengalami musim lalu yang buruk, Zidane tetap saja belum mempercayai peran Morata.
Pemain berusia 24 tahun itu hanya diberi kesempatan bermain saat Real Madrid menghadapi Granada, Leganes, Deportivo La Coruna, Sporting Gijon, Espanyol, dan Alaves.
Akan tetapi pada kenyataannya Morata mencetak gol penentu yang akhirnya mengamankan tiga poin yang akhirnya menghantar Real Madrid mendudui posisi puncak Liga Spnyol ketika menghadapi Athletic Bilbao dan Villarreal.
Beberapa catatan sederhana tadi menjadi bagian menarik mengapa Morata akhirnya pergi dari Santiago Bernabeu.
Pasangan Alice Campello ini sadar bahwa nasibnya akan terus lama duduk di bangku cadangan jika tetap bertahan karena Zidane bersikukuh mendaratkan Kylian Mbappe sebagai pengganti Benzema.