Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan Community Shield antara Arsenal dan Chelsea akan digelar di Stadion Wembley, London, pada Minggu (6/8/2017).
Pertandingan kedua klub nanti akan menjadi pertemuan ke-55 Arsene Wenger dengan Chelsea di laga resmi.
Dari 54 pertandingan antara Arsenal yang dilatih Wenger dengan Chelsea, The Gunners memenangi 21 laga di antaranya.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, sebanyak 14 laga berakhir sama kuat, dan 19 partai lain dimenangi oleh Chelsea.
Pertemuan pertama Wenger dengan Chelsea adalah pada 5 April 1997.
Arsenal kala itu menang 3-0 dalam duel di Liga Inggris.
Gol Arsenal dicetak oleh Ian Wright, David Platt, dan Dennis Bergkamp.
Menariknya, Chelsea tidak pernah menang dalam 20 pertandingan selanjutnya melawan Arsenal.
Baca Juga: Sistem Adu Penalti Baru Akan Dipakai di Community Shield Saat Arsenal Lawan Chelsea