Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berstatus sebagai juara Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris 2016-2017, membuat Chelsea akan sangat diperhitungkan semua lawan. Hal ini bakal membuat peluang The Blues mempertahankan gelar menjadi sangat sulit.
Chelsea tampil sangat superior atas para pesaingnya di tabel klasemen Liga Inggris 2016-2017. Sejak berhasil merebut puncak klasemen dari tangan Liverpool pada pekan ke-12, posisi The Blues tak tersentuh hingga akhir musim.
Selain berkat kualitas dan kedalaman skuat, sedikit banyak hal ini berhasil dilakukan Chelsea berkat sedikitnya jumlah pertandingan. Pada musim 2016-2017, The Blues absen dari kompetisi Eropa.
Kini, Manajer Antonio Conte sadar bahwa Chelsea akan jauh lebih kesulitan untuk mempertahankan gelar juara ketimbang saat merebutnya.
Baca Juga:
Pasalnya, pada musim 2017-2018 Eden Hazard dkk akan kembali memainkan pertandingan Liga Champions dan Conte yakin semua kontestan Liga Inggris akan tampil habis-habisan untuk mengalahkan The Blues.
"Semua tim rival akan mencoba untuk mengerahkan 120 persen kekuatan mereka saat menghadapi kami sehingga tim harus memiliki konsenterasi yang besar di setiap laga, tahu cara meladeni lawan dengan benar, serta tampil dengan intensitas yang tepat," tutur Conte.
"Saya pikir ketika mengawali musim baru, sangat penting untuk hanya memikirkan diri sendiri ketimbang orang lain. Tidak penting untuk menilai kekuatan lawan karena semua orang tahu di Inggris ada enam tim teratas yang siap berebut gelar juara," katanya.
Chelsea akan mengawali Liga Inggris 2017-2018 dengan menjamu Burnley di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (12/8/2017). Jika melihat rekor pertemuan kedua tim, The Blues memiliki pelung meraih tiga poin dari laga tersebut.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on