Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Watford bakal mengawali Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris 2017-2018 dengan menjamu Liverpool di Stadion Vicarage Road, Sabtu (12/8/2017).
Jika melihat rekor pertemuan terakhir Watford dan Liverpool, tampaknya tim tamu bakal menggondol poin penuh. Namun, jangan lupa juga bahwa The Reds pernah dihabisi Watford pada pertemuan pertama di musim 2015-2016.
Kala itu, Watford berhasil menang 3-0 di Vicarage Road berkat gol Nathan Ake dan dua lesatan Odion Ighalo. Hasil itu adalah kekalahan terbesar yang pernah dirasakan Manajer Juergen Klopp selama menangani Liverpool sejak Oktober 2015 hingga detik ini.
Namun, pada pertemuan terakhir kedua tim di tempat yang sama, The Reds menang 1-0 berkat gol spektakuler Emre Can.
Didier Drogba Berkomentar soal Aksi Essien di Persib Bandung, Kira-kira Apa? https://t.co/UOCHrzOMYk via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 Agustus 2017
Data head-to-head kedua tim:
1. Liverpool selalu menang atas Watford dalam tiga pertemuan terakhir, mencetak sembilan gol, dan hanya kebobolan sekali.
2. Watford mengalami kekalahan empat kali dalam lima laga kandang terakhir melawan Liverpool di Liga Inggris.
Fakta Watford:
1. Watford berada dalam periode kekalahan terpanjang mereka di Liga Inggris. The Hornets mengalami enam kekalahanberuntun di akhir Liga Inggris 2016-2017.
2. Watford tidak pernah menang dalam empat pertandingan pembukaan Liga Inggris (2 imbang, 2 kalah). Terakhir kali Hornets memulai liga dengan kemenangan terjadi pada 1987-1988, tetapi pada akhir musim mereka terdegradasi.