Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pencetak Gol Pertama Arsenal Sepanjang Sejarah di Emirates Stadium Adalah Gelandang Bertahan, Siapa Dia?

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 19 Agustus 2017 | 02:02 WIB
Gilberto Silva dan Juan mengangkat trofi Copa America, 15 Juli 2007. (VANDERLEI ALMEIDA/AFP)

Emirates Stadium merupakan stadion baru yang digunakan Arsenal sejak 2006 menggantikan Highbury Stadium sebagai markas mereka.

Berbagai rekor tercipta sejak Arsenal boyongan ke Emirates Stadium.

Tapi, ada satu rekor unik yang perlu diketahui.

Pencetak gol pertama bagi Arsenal di stadion baru tersebut bukanlah penyerang, melainkan seorang gelandang bertahan.

Pada musim 2006-2007, Arsenal dihuni penyerang-penyerang kelas dunia seperti Thierry Henry, Robin van Persie, dan Emmanuel Adebayor.

Namun tak satupun dari penyerang Arsenal yang mencetak gol pada laga pertama The Gunners di Emirates Stadium.

Pertandingan pertama yang digelar Arsenal di Emirates Stadium adalah menghadapi Aston Villa.

Menghadapi Aston Villa, Arsenal harus tertinggal lebih dulu dan menunggu hingga menit ke-84 untuk menyamakan kedudukan.

Gilberto Silva menjadi pahlawan Arsenal karena golnya menjadi penyelamat muka The Gunners di depan publiknya sendiri.

(Baca Juga: Untuk Gantikan Alexis Sanchez, Arsenal Incar Spesialis Pencetak Gol Final Real Madrid)