Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keberhasilan mencetak satu gol ke gawang Swansea City di stadion Liberty, Sabtu (19/8/2017) menjadikan Romelu Lukaku sebagai pemain Manchester United kelima yang berhasil mencetak gol secara beruntun dalam dua partai pertamanya untuk klub di Liga Inggris.
Sebelumnya Lukaku juga mencetak gol pada laga melawan West Ham United di laga debutnya, Sabtu (12/8/2017).
Sebelum Lukaku pemain yang berhasil mencetak dua gol beruntun dalam dua pertandingan awalnya di Manchester United pada partai liga adalah Zlatan Ibrahimovic, Anthony Martial, Federico Macheda dan Louis Saha.
Pemain pertama yang mencatatkan rekor ini adalah Louis Saha.
Penyerang asal Prancis ini didatangkan Manchester United dari Fulham pada Januari 2014 kemudian dirinya langsung mencetak dua gol di dua pertandingan awal saat menghadapi Southampton dan Everton.
Menpora Malaysia Sampaikan Permohonan Maaf Bendera Indonesia Terbalik, Ini Komentar Warganet https://t.co/3aJuio8AYv via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 19, 2017
Federico Macheda juga mencatatkan dua kali gol dalam dua kali penampilan ketika mencetak gol di laga debutnya kala menjamu Aston Villa dan ke gawang Sunderland.
Pemain ketiga yang berhasil mencetak gol beruntun dalam dua pertandingan debut adalah Anthony Martial.
Martial melakukannya di musim 2015-2016 saat mencetak gol ke gawang Liverpool dan Southampton setelah pindah dari AS Monaco.
Musim lalu Zlatan Ibrahimovic juga mencatatkan hal serupa ketika mencetak gol ke gawang Bournemouth dan Southampton dalam dua pertandingan awal dirinya setelah pindah dari PSG ke Old Trafford.