Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jese Rodriguez, Mantan Pemain Real Madrid Itu Jadi Bintang Kemenangan Stoke atas Arsenal

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 20 Agustus 2017 | 06:13 WIB
Penyerang Stoke City, Jese Rodriguez, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Arsenal di pertandingan yang bergulir di Bet365 Stadium, Sabtu (19/8/2017) waktu setempat. (Roland Harrison/AFP)

Arsenal mengalami kekalahan pertama musim ini dengan skor 0-1 saat menyambangi markas Stoke City di Bet365 Stadium, Sabtu (19/8/2017) waktu setempat.

Gol tunggal kemenangan tim tuan rumah dicetak Jese Rodriguez pada menit ke-47.

Pemain yang dipinjam Stoke dari Paris Saint-Germain (PSG) ini menjadi bintang kemenangan perdana Stoke musim ini.

Bermain selama 71 menit, debut Jese di Stoke terlihat menjanjikan.

(BACA JUGA: 5 Pemain Muda yang Wajib Diperhatikan di Liga Spanyol Musim 2017-2018)

Selama pertandingan, dari tiga kali percobaan menggiring bola melewati lawan, tiga kali pula Jese berhasil melakukannya.

Pemain 24 tahun ini tercatat memiliki rasio umpan sukses mencapai 86 persen dan melakukan tiga kali tembakan.

Tak hanya itu, Jese juga membuat dua peluang bagi rekan setimnya dan juga membuat dua bola crossing.

Ini adalah kali pertama Jese bermain di Liga Inggris.

Pada paruh akhir musim lalu, Jese dipinjamkan PSG ke klub Spanyol, Las Palmas, setelah setengah musim yang tak mengesankan bermain di Liga Prancis.

PSG membeli Jese dari Real Madrid pada musim panas 2016 dengan nilai transfer mencapai 25 juta euro.

Jese bermain di Real Madrid pada tahun 2011 sampai 2016 dan tampil 94 kali bagi raksasa Spanyol itu di semua ajang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P