Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Chelsea, Michy Batshuayi, dilaporkan menampik peluang untuk kembali ke mantan klubnya, Lille.
Dilansir Bolasport.com dari Daily Star, Lille bersedia membayarkan 36 juta poundsterling (setara Rp 615,4 miliar) untuk memulangkan striker asal Belgia itu.
Jumlah itu menunjukkan peningkatan tiga juta poundsterling dibandingkan biaya pembeliannya pada musim panas 2016.
Dengan status pemain inti di Lille, Batshuayi juga bisa melebarkan peluang menembus tim nasional Belgia menjelang Piala Dunia 2018.
Namun, sosok berusia 23 tahun itu memilih untuk tinggal dan bertarung dengan Alvaro Morata di Chelsea.
Salah satu sumber keyakinan Batshuayi adalah Manajer Antonio conte.
Conte menyukai performa sang striker selama pramusim.
"Chelsea juga tampaknya tak tertarik untuk menjual pemain," tulis London Evening Standard.
Maklum, opsi lini depan Chelsea cukup terbatas.
Mereka tinggal memiliki Batshuayi dan Morata setelah Diego Costa tak masuk rencana Conte.
Alih-alih melepas, klub berjulukan The Blues dikabarkan ingin menambah armada lini depannya.
Mereka kini mengincar Andrea Belotti dan Jamie Vardy.