Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bomber Tottenham Hotspur Ini Dinilai Layak Gantikan Wayne Rooney

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 25 Agustus 2017 | 21:27 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, tampil tak impresif pada pertandingan versus Newcastle United di St. James' Park, Minggu (13/8/2017). (TWITTER @SPURSOFFICIAL)

Wayne Rooney baru saja mengumumkan dirinya pensiun dari Timnas Inggris.

Kabar pensiunnya Rooney memang mengejutkan, karena permainannya bersama Everton cukup gemilang.

Dengan pensiunnya Rooney maka posisi kapten di Timnas Inggris menjadi kosong.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino memberikan komentar mengenai hal tersebut.

Menurut Maurichio Pochettino, Harry Kane layak untuk menggantikan Rooney.


Reaksi pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, saat memberikan instruksi kepada pemain dalam laga lanjutan Liga Inggris di kandang West Ham United, London Stadium, 5 Mei 2017.(IAN KINGTON / AFP)
​​

Sejak gareth Southgate melepas jabatan kapten Rooney karena penampilan buruk di Manchester United musim lalu, belum ada pemain yang resmi menjadi kapten.

Tercatat 5 kali jabatan kapten berpindah tangan di Timnas Inggris.

Jordan henderson, Gary Cahill, Joe Hart, dan Harry kane pernah menjabat sebagai kapten.

Khusus untuk Harry Kane pernah menjabat sebanyak 2 kali.

"Keputusan itu adalah milik Gareth Southgate, namun saya pikir harry Kane siap menjadi kapten," ujar Pochettino.

"Jika hal tersebut terjadi saya akan sangat bahagia," ujar Pochettino menambahkan.

Harry kane telah 19 kali membela Timnas Inggris di level senior.

Dalam penampilannya tersebut, pemain Tottenham Hotspur itu mencetak 8 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P