Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Philippe Coutinho Terancam oleh Keberadaan Ousmane Dembele di Barcelona?

By Scholastica Novena M.P.K - Sabtu, 26 Agustus 2017 | 17:39 WIB
Reaksi Philippe Coutinho dalam partai Liga Inggris antara Liverpool lawan Arsenal di Stadion Anfield, 4 Maret 2017. (PAUL ELLIS / AFP)

Menurut jurnalis Sky Sports, Kaveh Solhekol, Philippe Coutinho merasa terancam dengan kedatangan Ousmane Dembele ke Barcelona.

Dilansir BolaSport.com dari Express, sang jurnalis berpendapat bahwa Coutinho khawatir akan masa depan kariernya.

Pendapat Solhekol tersebut didasarkan pada kabar bahwa Coutinho saat ini sedang terpukul.

"Lalu apa yang didapat Coutinho? Sejauh ini ia masih sangat ingin ke Barcelona," ujar Solhekol.

Coutinho pun ternyata tak terdaftar dalam pertandingan Liverpool vs Arsenal pada Minggu (27/8/2017).

(BACA JUGA: 5 Hal yang Harus Anda Ketahui tentang Ousmane Dembele)

"Juergen Klopp mengatakan bahwa Coutinho masih bisa bergabung dengan timnas Brasil minggu depan," ungkap Solhekol.

Sebenarnya, Barcelona telah tiga kali mengajukan tawaran untuk menebus Coutinho, namun Liverpool selalu menolak.

Dikabarkan pula bahwa Blaugrana masih tetap mengejar Coutinho dan bahkan akan kembali dengan penawaran keempat yang digadang-gadang senilai 162 juta euro.

Barcelona telah resmi mendapatkan Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund pada Jumat (25/8/2017).

Pesepak bola asal Prancis itu direkrut seharga 105 juta euro dan meneken kontrak jangka panjang hingga 30 Juni 2022.

Barcelona juga menetapkan klausul pelepasan Dembele seharga 400 juta euro.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P