Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Menarik Seputar Laga Manchester United Kontra Leicester City

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 27 Agustus 2017 | 08:14 WIB
Gelandang Manchester United, Juan Mata (kanan), mencetak gol yang dianulir karena offside dalam laga Liga Inggris kontra Leicester City di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 26 Agustus 2017. (GEOFF CADDICK/AFP)

Manchester United melanjutkan tren kemenangan setelah mengalahkan Leicester City di Old Trafford, Sabtu (6/8/2017).

Gol pembuka United lahir lewat sepakan Marcus Rashford di menit ke-70.

Gol tersebut lahir berkat assist dari Henrikh Mkhitaryan.

Pada menit ke-82, Marouane Fellaini memperbesar keunggulan Setan Merah setelah memanfaatkan umpan dari Jesse Lingard.

(BACA JUGA: Daftar Pencetak Gol Terbanyak Liga Jerman - Lewandowski Dibuntuti Tiga Pemain, Salah Satunya Top Scorer Musim Lalu)

Dengan hasil tersebut, anak asuh Jose Mourinho bertahan di puncak klasemen dengan sembilan poin.

Adapun beberapa fakta menarik dari laga tersebut, berikut rangkumannya.

1. Schmeichel Tepis Penalti

Penyelamatan yang Kasper Scmeichel lakukan pada laga tersebut merupakan yang pertama sejak 25 Agustus 2007.

2. 80 Persen Gol Dicetak Babak Kedua