Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs Arsenal - Inilah 5 Pemain yang Bisa Jadi Penentu Kemenangan bagi Kedua Tim

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 27 Agustus 2017 | 17:02 WIB
Striker Arsenal, Alexandre Lacazette, dalam laga melawan Stoke City pada Sabtu (19/8/2017) (ROLAND HARRISON / AFP)

Liverpool memiliki pemain sayap yang cepat dan lincah seperti Sadio Mane dan Mohamed Salah.

Kecepatan dan agresivitas kedua sayap tersebut diprediksi akan menghadirkan kesulitan bagi lini belakang Arsenal.

Juergen Klopp diprediksi akan memaksimalkan kemampuan serangan balik cepat untuk membongkar pertahanan The Gunners.

Dalam skema serangan balik, peran Mane dan Salah sangat besar dalam membantu timnya mencetak gol.


Winger Liverpool FC, Sadio Mane (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Watford dalam laga Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Watford, pada 12 Agustus 2017.(OLLY GREENWOOD/AFP)

2. Roberto Firmino

Roberto Firmino lebih sering ditempatkan di posisi paling depan sebagai striker.

Meski berperan sebagai ujung tombak, Firmino juga memiliki kelincahan dan kemampuan dribel yang baik.

Firmino memiliki catatan bagus saat menghadapi Arsenal di Anfield.

Ia berhasil mencetak 3 gol dari 4 laga kontra Arsenal yang digelar di stadion keramat The Reds tersebut.