Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Krisis Everton - Ronald Koeman Terancam Dipecat, Carlo Ancelotti Mendekat

By Beri Bagja - Minggu, 1 Oktober 2017 | 23:50 WIB
Reaksi pelatih Everton, Ronald Koeman, dalam partai Liga Inggris lawan Burnley di Stadion Goodison Park, Liverpool, 1 Oktober 2017. (PAUL ELLIS / AFP)

Everton menelan kekalahan 0-1 saat menjamu Burnley di Goodison Park, Minggu (1/10/2017). Hasil itu semakin membahayakan posisi pelatih mereka, Ronald Koeman.

Gol tunggal gelandang Burnley, Jeff Hendrick, di menit ke-21 cukup membuat suporter Everton di stadion melontarkan cemoohan kepada tim mereka.

Menurut sejumlah media Inggris, kondisi The Toffees layak dikategorikan krisis melihat posisi mereka terdampar di tangga lima terbawah.

Sampai pekan ketujuh, Leighton Baines cs cuma meraup 7 poin.

Hasil buruk pekan ini merupakan kekalahan keempat dari lima partai terakhir The Toffees di Liga Inggris.

Akibatnya, Ronald Koeman disebut berada dalam posisi genting karena dana belanja mewah tak setara dengan posisi mereka saat ini.

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bidik Gol Pertama untuk Tripoin Kandang Pertama)

Dilansir BolaSport.com dari Telegraph, Koeman membuat Everton mengucurkan 142 juta pounds guna mempersenjatai skuat di bursa transfer musim panas lalu.

Jumlah setara Rp 2,5 triliun itu hanya kalah dari pengeluaran Manchester City (219 juta pounds), Chelsea (182), dan Manchester United (147).

Sementara trio elite tersebut bersaing sengit di papan atas, Everton kesulitan sekadar menembus papan tengah.