Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Penyerang Liga Inggris dengan Kepala Mematikan, Eks Pemain Liverpool Mendominasi

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 4 Oktober 2017 | 06:10 WIB
Aksi selebrasi striker Arsenal, Olivier Giroud, selepas menjebol gawang Leicester City pada laga Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 11 Agustus 2017. (IAN KINGTON / AFP)

Penyerang Arsenal, Olivier Giroud, menjadi pencetak gol dengan sundulan terbanyak di Liga Inggris sejak musim 2012-2013.

Hanya ada dua pemain yang berhasil mencetak lebih dari 20 gol melalui sundulan di Liga Inggris sejak 2012-2013.

Kedua pemain tersebut adalah Olivier Giroud dan eks penyerang Liverpool Christian Benteke.

Giroud sejauh ini telah mencetak 26 melalui kepalanya, sedangkan Benteke hanya terpaut 3 gol dari penyerang asal Prancis itu.


Catatan gol penyerang Arsenal, Olivier Giroud, sejak musim 2012-2013 hingga 2016-2017.(SQUAWKA)

Di posisi ketiga ada bomber milik Manchester United, Romelu Lukaku, yang mengoleksi 19 gol sundulan sejak 2012-2013.

Gol Lukaku tersebut adalah akumulasi saat ia bermain di West Bromwich Albion, Everton, dan Manchester United.

Di bawah Lukaku ada dua penyerang yang juga mantan pemain Liverpool, Andy Caroll dan Peter Crouch.

(Baca Juga: Mari Bernostalgia, 5 Klub Ini Bisa Mengguncang Dunia jika Tidak Ditinggal Para Pemain Bintangnya)

Caroll dan Crouch sama-sama mengoleksi 14 gol dari sundulan sejak musim 2012-2013.

Dari kelima nama di atas, hanya Olivier Giroud yang mendapat lebih banyak menit bermain di Liga Inggris.

Giroud kerap diturunkan pelatih Arsenal Arsene Wenger untuk menjadi supersub dan tampil sebagai pahlawan melalui sundulannya.

Musim ini Giroud baru mencetak satu gol melalui sundulan yakni pada pertandingan perdana Arsenal di Liga Inggris menghadapi Leicester City.

Gol Giroud tersebut membawa Arsenal menang dramatis atas Leicester City dengan skor 4-3.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P