Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perang Urat Saraf Dimulai, Jose Mourinho Sebut Laga Lawan Liverpool Tak Spesial!

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 11 Oktober 2017 | 18:06 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Southampton, pada 23 September 2017. (GLYN KIRK/AFP)

Pertandingan besar Liga Inggris, Manchester United dan Liverpool akan saling bertemu pada pekan kedelapan Liga Inggris, Sabtu (14/10/2017).

Manchester United saat ini berada di peringkat kedua di bawah Manchester City yang hanya unggul produktivitas gol.

Sementara tim tuan rumah, Liverpool, bertengger di posisi ketujuh dengan 12 poin dari 7 pertandingan.

Menghadapi rival timnya di Anfield, Jose Mourinho, sudah melempar serangan ke tim lawan sebelum pertandingan dimulai.


Selebrasi kontroversial Gary Neville saat melawan Liverpool di Stadion Old Trafford, Manchester pada Januari 2006(propaganda-photo.com)

(Baca Juga: Buset! Raihan Gol Lionel Messi dan Neymar Tak Bisa Salip Pemain Arab Saudi Ini)

"Biasa saja. Laga ini untuk tiga poin, bukan empat," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.

"Jika Liverpool merupakan pesaing kami mungkin akan berbeda cerita. Namun kali ini tidak."

Namun pelatih Manchester United itu tetap menganggap Liverpool sebagai tim yang alot jika bermain di kandang.

"Di pertandingan seperti ini, setiap momen akan menentukan," ujar Mourinho.