Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Isu Tinggalkan Manchester United, Jose Mourinho Pandai Bermain dengan Media Massa

By Scholastica Novena M.P.K - Jumat, 20 Oktober 2017 | 00:21 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho, seusai timnya mengalahkan Ajax Amsterdam dalam laga final Liga Europa di Stadion Friends Arena, Stockholm, Swedia, pada 24 Mei 2017. (PAUL ELLIS/AFP)

Menurut eks gelandang Manchester United yang kini menjadi pandit, Owen Hargreaves, pelatih Jose Mourinho merupakan sosok yang pintar dalam menghadapi pertanyaan media.

Bagi Hargreaves, cara Mourinho menghadapi media menunjukkan bahwa sang pelatih tahu persis apa yang diinginkan.

"Anda tak akan pernah mendengar Jose Mourinho salah bicara atau mengungkapkan apa yang tak ingin dia katakan," ujar Hargreaves.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, bagi sang pandit, Mourinho merupakan sosok yang sangat penuh persiapan.

(Baca Juga: Real Madrid Vs Tottenham - Ini Lho yang Dikatakan Harry Kane pada Cristiano Ronaldo Pasca-Laga)

Dalam setiap konferensi pers, Mourinho akan mengatakan hal yang memang harus ia tunjukkan.


Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), memberikan selamat kepada striker Romelu Lukaku yang sukses mencetak dua gol ke gawang CSKA Moskva di matchday 2 Grup A Liga Champions 2017-2018 di Stadion VEB Arena, Moskow, Rusia, pada Rabu (27/9/2017).(KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)

Ketika ditanya tentang masa depannya di Old Trafford, Mourinho mengatakan bahwa ia tak akan selamanya bersama Manchester United.

Bahkan, pelatih asal Portugal tersebut menyinggung pembicaraan tentang kemungkinan pendekatan dari Paris Saint-Germain.

(Baca Juga: Butuh Bek Tengah, Barcelona Incar Dua Pemain Remaja dengan Kualitas Super)