Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Richarlison dibeli dari Fluminense oleh Watford pada awal musim ini dengan harga 11,2 juta poundsterling.
Gelandang serang berusia 20 tahun tersebut menjalani debut sebagai pemain pengganti ketika menghadapi Liverpool FC pada 12 Agustus 2017. Skor berakhir 3-3.
Ia lantas menjadi starter di laga selanjutnya kontra Bournemouth dan langsung membuat gol dalam kemenangan 2-0 The Hornets.
Setelah laga itu, dirinya selalu menjadi starter dan tak pernah tampil mengecewakan.
Performa terburuknya adalah ketika menghadapi Manchester City. Watford kalah 0-6. Bukan salah Richarlison karena satu tim bermain buruk.
Setidaknya ia langsung membuktikan punya potensi besar dengan membalas performa jelek itu dengan membuat satu gol saat melawan Swansea (2-1) dan satu gol plus assist ketika menghadapi West Brom (2-2).
Richarlison berkontribusi langsung terhadap tiga poin Watford di laga-laga itu. Ia juga secara tak langsung menyumbang dua poin saat melawan Arsenal pada Sabtu (14/10).
(Baca Juga: Lihat Pria Melayang di Laga Arsenal kontra Red Star Belgrade, Ini Komentar Netizen)
Pria Brasil itu dijatuhkan oleh Hector Bellerin di kotak penalti yang berbuah eksekusi penalti sukses oleh Troy Deeney. Watford menang 2-1.
Pria bernama lengkap Richarlison de Andrade itu sangat berbahaya di area kotak penalti. Premier League mencatat 20 tembakan ia buat di sepanjang musim ini berada di dalam wilayah krusial tersebut.