Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Alasan Manchester United Jago Manfaatkan Fergie Time

By Sri Mulyati - Jumat, 20 Oktober 2017 | 22:25 WIB
Striker Manchester United, Javier Hernandez (kanan), menatap ke arah Manajer Sir Alex Ferguson, yang mengangkat trofi Liga Inggris seusai laga kontra Swansea City di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 12 Mei 2013. (ANDREW YATES/AFP)

Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, akhirnya buka suara terkait kebiasaan klub mencetak gol di masa injury time.

Setan Merah memang terkenal sebagai juara mencetak gol di menit-menit akhir atau yang lebih dikenal dengan Fergie Time.

Manchester United bahkan total telah mencetak 166 gol di menit-menit akhir kala dilatih oleh Sir Alex Ferguson (1986-2013).

"Kami tak akan bisa memenangi semua pertandingan. Tahukah Anda apalagi yang para pemain Man United tak bisa lakukan? Mereka tak bisa menyerah," kata Ferguson seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.co.uk.

Pria berkebangsaan Skotlandia tersebut lantas memberikan seluruh kredit gol Fergie Time tersebut kepada para pemain.

(Baca Juga: Siapa Bilang Jose Mourinho Tak Pernah Menangisi Cedera Pemain? Ini 5 Buktinya!)

"Gol-gol di menit akhir tersebut bukanlah kemampuan khusus dari para pemain, namun itulah bukti bahwa mereka tak pernah menyerah," ujar Ferguson.

"Karakter tak pernah menyerah itulah yang membuat mereka tak pernah mau kalah," kata pria yang melatih Man United selama 27 tahun tersebut.

Menurut Ferguson, para pemain Man United senantiasa membombardir pertahanan lawan hingga serangan tersebut berbuah menjadi gol.

Fergie pun masih hafal jumlah gol yang dapat dicetak Man United di menit-menit akhir.