Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Pemain Andalan Musim Lalu di Liga Inggris yang Kini Harus Rela Jadi Penghangat Bangku Cadangan, Pemain Terbaik Manchester United Salah Satunya

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 16:06 WIB
Gelandang Manchester United, Ander Herrera, berduel dengan pemain Celta Vigo, Daniel Wass, dalam laga leg kedua semifinal Liga Europa di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 11 Mei 2017. (MIGUEL RIOPA/AFP)

Liga Inggris musim 2017-2018 telah memasuki pekan ke-9 pada mulai Sabtu (21/10/2017) ini.

Memasuki musim baru, tim-tim saling menyiapkan strategi baru yang dipercaya lebih efektif dari musim lalu.

Buntutnya, banyak pemain yang terpinggirkan dan harus rela menjadi penghangat bangku cadangan karena berbagai sebab. Mulai dari perubahan taktik, pergantian manajer, penurunan performa dan lain sebagainya.

Redaksi BolaSport.com telah merangkum 5 pemain yang kini menjadi penghangat bangku cadangan seperti dilansir dari 90min.

1. James Milner


Ekspresi gelandang Liverpool FC, James Milner, dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Burnley di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, pada 16 September 2017.(PAUL ELLIS / AFP)

Musim lalu, James Milner bertransformasi menjadi bek kiri dan selalu diandalkan oleh Juergen Klopp di liga.

Namun musim baru 2017-2018, peran Milner sebagai bek kiri tak lagi dibutuhkan menyusul melonjaknya performa Alberto Moreno di awal musim.

Milner kembali ke posisi tengah namun masih jarang diberi kesempatan bermain oleh Juergen Klopp.

2. Yaya Toure


Gelandang Manchester City, Yaya Toure, bermain dalam laga Premier League kontra Arsenal di Stadion Etihad, 18 Desember 2016. (OLI SCARFF/AFP)

Yaya Toure mengoleksi 22 penampilan musim lalu di bawah asuhan Pep Guardiola. Mengingat umur dan perfroma yang ditunjukkan pemain 34 tahun ini, Pep Guardiola hanya memberi 17 menit bermain di Liga Inggris sejauh ini.

Ia harus bersaing dengan gelandang muda City yang lebih energik seperti Kevin de Bruyne, Fernandinho dan Fabian Delph.

(Baca juga: Tak Disangka, Inilah 8 Kedekatan Manchester United dan Huddersfield Town, Dua Klub Legendaris Inggris)

3. Ander Herrera


Gelandang Manchester United, Ander Herrera, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam partai Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 16 April 2017.(OLI SCARFF / AFP)

Musim lalu, Ander Herrera berhasil menegaskan diri menjadi yang terbaik dan mendapat penghargaan Pemain Terbaik Manchester United musim lalu.

Namun kedatangan Nemanja Matic, mendorong pemain asal Spanyol tersebut ke bangku cadangan.

4. Son Heung-min


Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, mendapat selamat dari rekannya, Christian Eriksen, seusai mencetak gol ke gawang Borussia Dortmund dalam laga Grup H Liga Champions 2017-2018 di Stadion Wembley, London, Inggris, pada 13 September 2017.(IAN KINGTON / AFP)

Pemain berusia 24 tahun tersebut pernah meraih dua kali Player of the Month pada musim 2016-2017, namun sejak musim baru dimulai ia tak selalu menjadi pilihan utama Pochettino.

Hanya tiga dari 8 pertandingan ia catatkan sebagai starter di Liga Inggris sejauh ini.

5. Troy Deeney


Striker Watford, Troy Deeney (kiri), memberikan aplaus kepada para pendukung timnya seusai pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Arsenal di Stadion Vicarage Road, Watford, Inggris, pada Sabtu (14/10/2017).(GLYN KIRK / AFP)

Masih meragukan apakah gol Troy Deeney saat mengalahkan Arsenal pekan lalu dapat membuatnya kembali ke starting eleven Watford atau tidak.

Sejauh ini, Deeney baru mencatatkan 1 penampilan sebagai starter dan 5 kali sebagai pemain pengganti. Kini pelatih Marco Silava beralih pada Andre Gray yang memimpin lini serang Watford.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P