Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiemoue Bakayoko: Saya ke Chelsea Bukan untuk Jadi Nemanja Matic!

By Putra Rusdi Kurniawan - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 18:25 WIB
Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan (kanan), mengawasi pergerakan pemain Chelsea, Tiemoue Bakayoko. dalam partai Liga Champions di Stamford Bridge, London, 18 Oktober 2017. (GLYN KIRK / AFP)

Gelandang anyar Chelsea, Tiemoue Bakayoko, mengungkapkan bahwa dirinya datang ke Chelsea bukan untuk menjadi Nemanja Matic.

Tiemoue Bakayoko datang musim panas ini dengan harga 40 juta pounds dari AS Monaco.

Di lain pihak, Nemanja Matic hijrah ke Manchester United dari Chelsea dengan harga 45 juta pounds dan langsung menjadi andalan bagi tim Setan Merah.

Bakayoko yang memiliki posisi sama dengan Matic sedikit mengalami kesulitan di Chelsea karena terganggu dengan masalah cedera pada awal-awal kedatangannya.

Pemain asal Prancis ini mengungkapkan bahwa dirinya di Chelsea bukan buat meniru Nemanja Matic, namun untuk menampilkan permainannya sendiri.

"Peran saya adalah menghubungkan para pemain di lini tengah dan saya banyak belajar dengan N'Golo Kante," ujar Bakayoko dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

(Baca Juga: 5 Lulusan La Masia yang Disia-siakan Barcelona Sejak Era Luis Enrique, Satu di Antaranya Bersinar di Liga Spanyol Musim Ini)

"Saya tidak di sini untuk melakukan apa yang Matic lakukan. Saya menyukai Matic karena dia pemain yang sangat bagus, tapi saya ingin memainkan permainan saya di sini dan menjalankan apa yang pelatih inginkan," ujar Bakayoko.

Tiemoue Bakayoko juga mengungkapkan bahwa dirinya ingin menggabungkan tipe permainan N'Golo Kante dan Nemanja Matic.

Dia yakin akan banyak berkembang di bawah asuhan pelatih Antonio Conte.

"Antonio Conte salah satu alasan mengapa saya di sini. Saya tahu bahwa dia akan membantu saya memperbaiki dalam hal kesadaran taktik," ucapnya.

"Sekarang saya perlu memperbaiki penguasaan bola dan beberapa detail kecil lain. Saya membaik dalam beberapa minggu dan berharap bisa berkembang lebih jauh dalam semua aspek permainan," tutur Bakayoko menegaskan.

 

Mau nonton Arsenal vs Manchester United langsung di London??! Yuk ikutan Lazada #MenujuLondon! . Tunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu dan dapatkan kesempatan nonton langsung Arsenal vs Manchester United langsung di London lho!! . Caranya gampang banget! 1. Upload foto/video kamu yang menunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu di Instagram. Tunjukkan kalau kamu adalah fans sepak bola tergila. 2. Ceritakan dalam caption, antusiasme tentang tim bola kesayangan kamu dan alasan mengapa kamulah yang harus dipilih menjadi pemenang dengan #MenujuLondon. 3. Tag, follow dan mention @lazada_id dan pakai #MenujuLondon ya! Jangan lupa juga tag 3 teman kamu untuk ikutan ya! 4. Set akun kamu ke publik supaya tim kami bisa melihat post yang kamu buat. 5. Periode kompetisi: 18 - 28 Oktober 2017 6. 2 orang dengan caption dan foto/video paling menarik akan diterbangkan ke London. 7. Akan ada hadiah hiburan untuk 5 orang yang beruntung berupa 5 jersey Persija ekslusif bertanda tangan pemain Persija. 8. Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat. 9. Kamu bisa upload foto/video sebanyak-banyaknya ya! 10. Untuk syarat & ketentuan lebih lanjut silahkan cek > https://lzd.co/MenujuLDN . Semoga beruntung ya, Bolasporters! #LazadaID #MenujuLondon #Football #Arsenal #ManchesterUnited #UnitedIndonesia #MUFC #reddevils #unitedarmy #arsenalfc

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P