Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Hotspur Vs Liverpool - Hati-hati Juergen Klopp! Tuan Rumah Bisa Cetak Gol Kapan Saja

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 22 Oktober 2017 | 02:43 WIB
Reaksi manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, dalam laga Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Anfield, Liverpool, pada 27 Agustus 2017. (ANTHONY DEVLIN/AFP)

Liverpool FC perlu waspada pada sepanjang laga kala menghadapi Totenham Hotstpur.

Liverpool bakal bertandang ke Wembley Stadium, guna menghadapi Totenham dalam laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (22/10/2017).

Anak-anak asuh Juergen Klopp perlu menjaga konsentrasi dan fokus sepanjang laga.

Sebabnya, Tottenham selalu berbahaya di setiap menit laga.

(Baca Juga: Fantastis! Begitu Kata Juergen Klopp Mendengar Pemain Liverpool Ini Segera Pulih dari Cedera)

Seperti dikutip BolaSport.com dari Soccerway, gol yang diciptakan skuat asuhan Mauricio Pochettino itu terdistribusi cukup merata sejak menit pertama hingga akhir laga musim ini.

Distribusi gol Tottenham yang apik ini akan terlihat jika 90 menit waktu laga dibagi menjadi enam periode atau per 15 menit.

Pada periode pertama atau 15 menit awal, Tottenham mampu mencetak satu gol.

(Baca Juga: Karier Choirul Huda dalam Angka, Ternyata Statistik Dia Mengagumkan)

Peningkatan jumlah gol menjadi tiga kemudian dimulai pada menit ke-16 hingga 30.

Torehan tiga gol itu secara konsisten terjaga ke periode menit berikutnya.

Pada menit 31-45, 46-60, dan 61-75, Harry Kane dkk selalu mencetak tiga gol ke gawang lawan.

(Baca Juga: 5 Tim Destinasi Jose Mourinho Jika Hengkang dari Manchester United)

Baru pada 15 menit terakhir, gol yang dicetak pasukan The Lilywhites kembali berubah menjadi dua gol.

Catatan tersebut menunjukkan bahwa Klopp harus terus mengingatkan para pemainnya untuk terus waspada sejak peluit awal hingga akhir laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P