Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Vs Tottenham Hotspur - Kembalinya Bek Tengah Sang Tuan Rumah

By Scholastica Novena M.P.K - Jumat, 27 Oktober 2017 | 13:49 WIB
Aksi bek Manchester United, Eric Bailly (kanan), melindungi bola dari pemain CSKA Moskva, Alan Dzagoev, dalam partai Liga Champions di Moskwa, 27 September 2017. (YURI KADOBNOV / AFP)

Manchester United akan berduel melawan Tottenham Hotspur di Old Trafford pada Sabtu (28/10/2017) dalam pertandingan Liga Inggris pekan ke-10.

Dalam laga tersebut, bek Manchester United, Eric Bailly, dikabarkan bakal kembali diturunkan ke lapangan.

Bailly mengalami cedera saat bertanding bersama timnas Pantai Gading dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Akibat cedera tersebut, Bailly harus melewatkan empat laga terakhir Manchester United melawan Liverpool, Benfica, Huddersfield, dan Swansea.

Minggu lalu, pelatih Jose Mourinho menyatakan bahwa ia berharap Bailly kembali tersedia untuk memperkuat skuat Manchester United menghadapi Spurs.

(Baca Juga: Laga Girona Vs Real Madrid Terancam Batal)

"Saya harap Eric Bailly kembali minggu depan. Tapi saya tidak tahu tentang Marouane Fellaini atau Paul Pogba," ucap Mourinho dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Bek tengah Setan Merah itu pun telah mengikuti latihan terbuka di lapangan bersama pemain lain Manchester United pada Kamis (26/10/2017).

Bahkan, pada sesi latihan awal minggu ini, Bailly mengunggah cuitan di Twitter tentang keadaannya yang mulai membaik.

"Merasa lebih baik setelah sesi latihan hari ini. Sayang sekali saya dikelilingi mereka," tulis Bailly.

Kala itu Bailly tengah diapit oleh Zlatan Ibrahimovic dan David de Gea.

Kembalinya Bailly ke latihan terbuka bersama dengan pemain Manchester United diduga menjadi tanda bahwa sang bek akan ikut berlaga melawan Harry Kane dkk.

Duet apik antara Bailly dengan Phil Jones pun dapat kembali ditampilkan dalam laga di Old Trafford.

Laga antara kedua klub tersebut besok malam diperkirakan bakal berlangsung sengit.

Manchester United kini berada di posisi kedua klasemen Liga Inggris, sementara Spurs menempati peringkat ketiga.

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Minta Real Madrid Jual Gareth Bale gara-gara Sering Cedera?)

Keduanya sama-sama memiliki 20 poin, hanya berbeda selisih gol.

Klub asuhan Mauricio Pochettino tersebut tentunya akan berjuang keras untuk melengserkan Manchester United dari peringkatnya.

Sementara Jose Mourinho dan anak-anak asuhnya pun tak akan membiarkan jarak mereka dengan Manchester City di puncak klasemen semakin terpaut jauh.

 

Mau nonton Arsenal vs Manchester United langsung di London??! Yuk ikutan Lazada #MenujuLondon! . Tunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu dan dapatkan kesempatan nonton langsung Arsenal vs Manchester United langsung di London lho!! . Caranya gampang banget! 1. Upload foto/video kamu yang menunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu di Instagram. Tunjukkan kalau kamu adalah fans sepak bola tergila. 2. Ceritakan dalam caption, antusiasme tentang tim bola kesayangan kamu dan alasan mengapa kamulah yang harus dipilih menjadi pemenang dengan #MenujuLondon. 3. Tag, follow dan mention @lazada_id dan pakai #MenujuLondon ya! Jangan lupa juga tag 3 teman kamu untuk ikutan ya! 4. Set akun kamu ke publik supaya tim kami bisa melihat post yang kamu buat. 5. Periode kompetisi: 18 - 28 Oktober 2017 6. 2 orang dengan caption dan foto/video paling menarik akan diterbangkan ke London. 7. Akan ada hadiah hiburan untuk 5 orang yang beruntung berupa 5 jersey Persija ekslusif bertanda tangan pemain Persija. 8. Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat. 9. Kamu bisa upload foto/video sebanyak-banyaknya ya! 10. Untuk syarat & ketentuan lebih lanjut silahkan cek > https://lzd.co/MenujuLDN . Semoga beruntung ya, Bolasporters! #LazadaID #MenujuLondon #Football #Arsenal #ManchesterUnited #UnitedIndonesia #MUFC #reddevils #unitedarmy #arsenalfc

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P