Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ternyata Hal Ini yang Membuat Alvaro Morata Tak Betah di London

By Taufan Bara Mukti - Senin, 30 Oktober 2017 | 23:14 WIB
Alvaro Morata melakukan selebrasi di pertandingan Liga Champions melawan Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano pada 27 September 2017. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Stirker Chelsea, Alvaro Morata, mencurahkan isi hatinya setelah bergabung dengan tim asal London itu.

Alvaro Morata dibeli Chelsea dari Real Madrid dengan harga 58 juta pounds (setara Rp 1,03 triliun) pada bursa transfer musim panas 2017.

Dia menggantikan peran striker bengal, Diego Costa, yang disingkirkan oleh Antonio Conte.

Beban berat yang dipikul di pundak Morata membuatnya mendapatkan kritikan pedas pada awal musim.


Alvaro Morata (kanan) saat berduel dengan Vincent Kompany dalam partai Liga Champions antara Manchester City dan Juventus di Stadion Etihad, Manchester, 15 September 2015.(PAUL ELLIS / AFP)

Namun, secara perlahan, Morata mulai bisa tampil bagus dengan pasukan Chelsea.

Buktinya, dia mampu mencetak enam gol dari sembilan penampilan bersama tim beralias The Blues.

Cuma, diakui Morata, proses adaptasinya menemui sejumlah kendala.

(Baca Juga: VIDEO - Masih Ingat Keusilan Sergio Ramos kepada Lionel Messi? Kini Ia Kena Batunya)

"Hal yang menarik dari tinggal di London adalah kehidupan multi-etnis yang sangat rukun. Namun saya tidak yakin berada di sini untuk waktu yang lama," ujar Morata seperti dilansir BolaSport.com dari Telegraph.