Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Girona, Begini Momen-momen Emosional Pemain Real Madrid di Lapangan

By Taufan Bara Mukti - Selasa, 31 Oktober 2017 | 02:58 WIB
Cristiano Ronaldo berjalan di lapangan saat Real Madrid melawan Girona pada partai Liga Spanyol di Stadion Montilivi, 29 Oktober 2017. (JOSEP LAGO/AFP)

Real Madrid secara mengejutkan harus takluk di tangan tim promosi, Girona, dengan skor 1-2.

Meski sempat unggul lebih dulu, Real Madrid tak sanggup mempertahankan tiga poin dalam genggaman.

Girona mengukir comeback fantastis pada menit 54 dan 58.

Cristhian Stuani dan Cristian Portu menjadi pahlawan Girona dengan gol yang mereka ciptakan ke gawang Madrid.


Pemain Real Madrid merayakan gol yang diciptakan Isco ke gawang Girona pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Montilivi, Minggu (29/10/2017) malam WIB.(JOSEP LAGO / AFP)

Pada pertandingan menguras emosi itu, ternyata ada dua pemain Real Madrid yang saling mengkritik di lapangan.

Dilansir BolaSport.com dari AS, Marcelo mendapat kritik dari Luka Modric lantaran membiarkan Stuani mengobrak-abrik sisi kiri pertahanan Madrid.

Tak terima dengan komentar Modric, Marcelo pun melayangkan serangan balik.

"Anda bilang saya bermain sangat buruk, lalu Anda sendiri bagaimana?" bunyi perkataan Marcelo yang diterjemahkan dari gerakan bibirnya.

(Baca Juga: VIDEO - Masih Ingat Keusilan Sergio Ramos kepada Lionel Messi? Kini Ia Kena Batunya)

Marcelo pun akhirnya diganti oleh Zinedine Zidane di menit 66.

Ternyata tak hanya itu saja momen emosional yang tertangkap kamera di lapangan.

Isco membuat gestur tak senang karena Karim Benzema gagal menyelesaikan peluang dengan baik.

Cristiano Ronaldo juga tak senang dengan Sergio Ramos dan Raphael Varane yang berlari dekat dengannya saat menyambut sepak pojok.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P