Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kritik Jose Mourinho kepada Fan Manchester United Bisa Jadi Pangkal Pemecatan

By Sri Mulyati - Selasa, 31 Oktober 2017 | 10:08 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Grup A Liga Champions kontra Benfica di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal, pada 18 Oktober 2017. (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menuai kontroversi seusai laga melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (28/10/2017).

Meski memenangi laga tersebut dengan skor 1-0, tim beralias Setan Merah dikritik karena ketidakmampuan bermain atraktif.

Merespons suara sumbang di stadion, Mourinho pun melancarkan balasan dengan gestur telunjuk di bibir.

Mourinho juga mengkritik suporter di Old Trafford yang dianggap kurang menyemangati tim kesayangannya.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror.co.uk, kritik Mourinho terhadap fan bisa berarti awal buruk buat kariernya dengan Manchester United.

(Baca Juga: Jose Mourinho Punya Satu Kesamaan dengan Floyd Mayweather Jr, Apa Itu?)

Hal ini mengacu pada pola kepelatihan Mourinho di klub-klub yang sebelumnya.

Mourinho senantiasa menunjukkan pola kepelatihan serupa di empat klub yang sebelumnya ia latih.

Ia mendatangkan para pemain yang pernah diasuh sebelumnya dan melakukan investasi besar untuk memperkuat lini depan.

Musim ini, Setan Merah tersebut mendatangkan Romelu Lukaku dan Nemanja Matic, yang sebelumnya pernah bekerja sama dengan Mourinho di Chelsea.