Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tottenham Hotspur mengecam perilaku suporternya yang melakukan aksi tidak terpuji dengan melemparkan urin kepada suporter lawan dalam pertandingan.
Hal itu terjadi saat Tottenham menjamu West Ham United di Stadion Wembley, London, dalam laga Piala Liga Inggris pada Kamis (26/10/2017) dini hari WIB.
Video yang menampilkan hal itu pun menjadi viral di dunia maya.
Dalam video, tampak dua suporter yang duduk di tribun pendukung tim tuan rumah melempar gelas berisi urin ke kerumuman suporter West Ham.
(Baca juga: Viral! Suporter Lakukan Hal Tak Senonoh di Laga Tottenham Hotspurs Vs West Ham United)
Tottenham menyatakan akan menindak si pelaku dengan hukuman larangan menghadiri laga seumur hidup.
"Perilaku semacam ini tidak bisa diterima dan kami akan menjatuhkan sanksi larangan hadir seumur hidup kepada dua orang yang ada dalam video." ujar juru bicara Tottenham seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
Sebelumnya, satu orang pelaku dalam video tersebut telah teridentifikasi dan diketahui bernama Lucas Louka.
Louka pun sudah angkat bicara dengan mengutarakan bahwa sebenarnya yang dilemparnya bukanlah urin sungguhan.
Ia mengaku hanya berpura-pura memasukkan urin dalam gelas, padahal yang sebenarnya yang dimasukkannya tersebut adalah cuka.