Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City telah menghilangkan aroma Arsenal dalam tim. Mereka akan menegaskan dominasi atas The Gunners yang datang berkunjung pada Minggu (5/11/2017). Penulis: Christian Gunawan
Beberapa musim lalu, City mencoba membangun kekuatan dengan mempreteli Arsenal. Gael Clichy, Bacary Sagna, Kolo Toure, Samir Nasri, dan Emmanuel Adebayor adalah pemain-pemain The Gunners yang tak bisa menolak lambaian uang banyak dari City.
Hasilnya tidak buruk. Sebagian besar merasakan gelar juara Premier League bersama The Citizens.
Namun, seiring berjalannya waktu, City lewat Manajer Pep Guardiola mulai meninggalkan “ketergantungan terhadap pemain-pemain Arsenal” itu.
(Baca Juga: Komentar Penting Mohamed Salah soal Keputusannya Pindah ke Liverpool, Apakah Ini Kode?)
Walaupun Arsenal memiliki permainan yang mirip dengan Barcelona racikannya dulu, Pep musim ini mengakhiri keberadaan alumni The Gunners di City dengan melego Clichy dan Nasri ke klub Turki.
Perubahan itu tak hanya soal penghapusan bau Arsenal. Guardiola mereparasi sejumlah titik yang menjadi kekurangan musim silam, yakni kiper dan dua bek sayap yang lebih segar. Hasilnya, City melesat nyaris tak tertahan.
Payah Tandang
Wajah berbeda ini tak pelak karena perubahan yang juga akhirnya diambil Guardiola.
Musim lalu, bos City ini mendapati bahwa Premier League tak bisa ditaklukkan dengan falsafah lamanya yang memberikan banyak gelar di masa lalu.
Walau bersikeras tak mengubah gagasannya, Pep menyodorkan alternatif pendekatan.
Ketimbang memaksakan tiki-taka seperti di Barca, Pep membuat The Citizens kini memainkan gaya yang lebih langsung.
(Baca Juga: Ini Bentuk Ekspresi Aremania atas Kemenangan Menyakinkan Arema FC)
Ederson di bawah mistar pun tak segan mengirimkan bola ke depan. Pelatih asal Catalonia ini juga menjadikan City lebih tangguh selama 90 menit.
Yang tak pelak menggetarkan lawan adalah daya gempur serangan mereka. Sampai pekan ke-10, Leroy Sane cs. telah mengemas 35 gol dan belum kalah.
Di sisi lain, Arsenal bukan tanpa perubahan. Arsene Wenger kini semakin nyaman dengan pakem tiga bek setelah lama berkutat dengan empat bek. Namun, perihal konsistensi musim ini, klub London Utara itu tampak inferior bila dibandingkan dengan City.
(Baca Juga: Bakpia Rasa Cokelat Bikin Pemain Belanda Ganteng Ini Gagal Move On dari Indonesia)
Keengganan Arsenal bertahan juga bisa menjadi makanan empuk buat laskar City, yang tengah haus gol. Selain itu, Citizens akan mengandalkan rumah.
Gunners sudah tiga kali kalah dari 10 pekan, semua di luar kandang. Tanpa peningkatan kekuatan yang signifikan, Arsenal akan melihat Stadion Etihad pada Ahad sebagai arena keempat pemberi kekalahan buat mereka.
PRAKIRAAN FORMASI
MANCHESTER CITY (4-4-2): 31-Ederson (K); 2-Walker, 5-Stones, 30-Otamendi, 18-Delph (B); 17-De Bruyne, 25-Fernandinho, 21-D. Silva, 19-Sane (G); 33-Jesus, 10-Aguero (P). Cadangan: 1-Bravo, 3-Danilo, 15-Mangala, 7-Sterling, 8-Gundogan, 20-B. Silva, 42-Y. Toure. Pelatih: Pep Guardiola (Spanyol).
ARSENAL (3-4-2-1): 33-Cech (K); 6-Koscielny, 4-Mertesacker, 18-Monreal (B); 24-Bellerin, 8-Ramsey, 29-Xhaka, 31-Kolasinac (G); 11-Oezil, 7-Alexis (GS); 9-Lacazette (P). Cadangan: 54-Macey, 16-Holding, 10-Wilshere, 14-Walcott, 34-Coquelin, 12-Giroud, 17-Iwobi. Pelatih: Arsene Wenger (Prancis).
PREDIKSI
Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada