Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Vs Manchester United - Eden Hazard Mungkin Terisolasi Lagi?

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 5 November 2017 | 15:24 WIB
Ekspresi penyerang Chelsea, Eden Hazard, saat merayakan gol yang berhasil ia cetak ke gawang AS Roma di laga matchday ketiga Grup C Liga Champions 2017-2018 di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada Rabu (18/10/2017). (ADRIAN DENNIS / AFP)

Pertemuan Chelsea dan Manchester United musim lalu menjadi catatan buruk tersendiri bagi Eden Hazard.

Pada 16 April 2017, Chelsea dan Manchester United bertanding di Stadion Old Trafford dalam pekan ke-33 Liga Inggris musim 2016-2017.

Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Manchester United itu, Eden Hazard yang tampil selama 90 menit penuh bagi The Blues tampil sangat buruk.

Pasalnya, pemain asal Belgia itu terisolasi dan nyaris tak memegang bola sepanjang pertandingan.

Hazard kesulitan lepas dari penjagaan ketat Ander Herrera.

Hingga akhir pertandingan, Hazard sama sekali tak berkontribusi bagi Chelsea.

Menatap pertemuan pertama kedua tim musim ini pada Minggu (5/11/2017), Hazard menyadari ancaman yang sama bisa saja terjadi lagi padanya.

Pemain bernomor punggung 10 itu pun mengaku telah memikirkan strategi untuk mengatasi man-to-man marking kepada dirinya.

(Baca Juga: Timnas Italia Rilis Skuat Play-off Piala Dunia 2018, Sengketa Jorginho Temui Titik Terang)

"Jika hal itu terjadi. Saya harus menemukan solusi untuk mengatasi. Itu yang harus saya pikirkan." kata Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Musim lalu di Old Trafford kami tak menemukan solusi itu." 

Solusi itu, menurut Hazard, akan datang dengan sendirinya di lapangan.

"Anda tak tahu strategi lawan sebelum permainan, Anda hanya perlu berfokus pada pertandingan dan mencetak banyak peluang," pungkas Hazard.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P