Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramalan David Luiz 4 Tahun Lalu Benar-benar Terjadi dan Berujung Miris!

By Septian Tambunan - Rabu, 8 November 2017 | 23:15 WIB
Bek Chelsea, David Luiz, merayakan gol yang dia cetak ke gawang AS Roma dalam laga Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (19/10/2017). (GLYN KIRK/AFP)

Dia pun mendapat kepercayaan dari Manajer Antonio Conte untuk empat kali menjadi pemain inti dalam ajang Liga Inggris musim 2017-2018.

Hebatnya, dua di antara pertandingan yang dimainkan Christensen sejak menit pertama adalah duel besar melawan Manchester City dan Manchester United.

(Baca Juga: Jawaban Zidane soal Ekspresi Tak Senyum Ronaldo Saat Madrid Cetak Gol)

Kedua partai tersebut dimenangi Chelsea dengan skor masing-masing 1-0.

Malang bagi David Luiz, di saat ramalannya benar, justru dia yang tersingkir akibat kegemilangan Christensen.

"Ada Andreas Christensen dalam kondisi bagus dan kami memiliki Ethan Ampadu yang merupakan pemain muda yang baik di klub," kata Conte mengonfirmasi lebih memilih Christensen daripada Luiz sebelum laga melawan Man United.

"Kami kebobolan banyak gol sehingga Anda harus menemukan stabilitas dan soliditas. Kami harus bertahan dengan cara yang benar," ucap Conte lagi.

(Baca Juga: Direktur Teknik Chelsea Mengundurkan Diri, Antonio Conte Menyesal)

Seusai pertandingan kontra Man United Conte bahkan tak bisa memastikan masa depan Luiz di jantung pertahanan Chelsea.

"Saya tidak tahu (apa dia punya masa depan di Chelsea), dia harus berusaha sangat keras dengan pemain lainnya, kalau tidak mereka akan berada di cadangan atau tribune," ujar Conte.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P