Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pemain Chelsea Frank Lampard, memberikan pembelaan terhadap eks manajernya di Stamford Bridge, Jose Mourinho.
Manajer Manchester United Jose Mourinho, menerima berbagai kritikan perihal gaya bermain yang ia terapkan ke klubnya.
Frank Lampard, mantan anak asuh Mourinho kala masih memanajeri Chelsea, memberikan pembelaan terhadap menajer asal Portugal itu.
"Mourinho adalah manajer yang suka menang dan dia memiliki cara untuk menang. Berbeda dengan Pep Guardiola, berbeda dengan Antonio Conte dan itulah caranya," katanya kepada Omnisport, dikutip BolaSport.com.
(Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Ungkap Pemain Terbaik Italia Saat Ini)
"Jika Manchester United tidak memenangkan Premier League, menurut saya itu (karena) kualitas para pemain."
Lebih jauh, pria berusia 39 tahun itu membandingkan kualitas skuat Man United degan Chelsea dan Man City.
"Manchester City memiliki skuat yang sangat kuat tahun ini, Chelsea masih memiliki skuat yang sangat kuat dan saya pikir terutama pemain starter, jika semua orang fit, Chelsea sangat kuat," ucapnya.
(Baca Juga: Mantan Pelatih Kurniawan Dwi Yulianto Pernah Kalahkan Jose Mourinho Sebagai Pilihan Pertama Chelsea)
"Ketika saya melihat Manchester United, mereka ada di sekitar area itu, tapi mungkin tim lain bisa lebih kuat."
Lampard juga memprediksi bahwa klub berjuluk Setan Merah bakal bersaing hingga akhir musim.