Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Kapten Arsenal Minta The Gunners Lepas Alexis Sanchez

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 10 November 2017 | 19:22 WIB
Reaksi penyerang Cile, Alexis Sanchez saat laga final Confederations Cup antara Cile dan Jerman di the Saint Petersburg Stadium, 02 Juli 2017. (FRANCK FIFE/AFP PHOTO)

Mantan kapten Arsenal, Tony Adams, menyarankan klubnya untuk melepas Alexis Sanchez jika memang sang pemain menginginkan pergi.

Alexis Sanchez terus dikaitkan dengan Manchester City sejak bursa transfer awal musim lalu.

Klub berjuluk The Citizens tersebut bahkan bersedia mengajukan tawaran senilai 60 juta pounds atau setara 1,07 triliun rupiah.

Tawaran tersebut ditolak manajer Arsenal, Arsene Wenger.

(Baca Juga: Edinson Cavani Tegaskan Pemain Penting PSG Bukan Hanya Trio Macan)

Manajer asal Prancis tersebut memilih mempertahankan Sanchez, meskipun kontraknya bakal kadaluwarsa di akhir musim ini.

Padahal, pemain asal Cile itu enggan memperpanjang ikatan kerja dan tak menyembukan keinginannya bergabung dengan skuat arahan Pep Guardiola.

Jika tak menjual Sanchez pada bursa transfer Jnauari, Arsenal bakal kehilangan sang pemain dengan status bebas transfer di akhir musim.

(Baca Juga: Mesut Oezil Bersedia Bertahan Jika 2 Syarat Ini Dipenuhi Arsenal)

Mengetahui hal tersebut, Tony Adams memberikan saran kepada mantan klubnya tersebut.

"Kami dulu punya filosofi di Arsenal: jika Anda tidak ingin berada di klub kemudian selamat tinggal," katanya kepada Omnisport seperti dikutip BolaSport.com.

"Saya menyukai prinsip-prinsip itu. Jika Sanchez tidak ingin di sini, cari seorang pengganti yang memang ingin bermain untuk klub," tuturnya.

(Baca Juga: Mantan Manajer Manchester City Ingin Gantikan Posisi Juergen Klopp di Liverpool)

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P