Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nostalgia, 7 Pemain Manchester United yang Wafat dalam Perang Dunia II

By Scholastica Novena M.P.K - Sabtu, 11 November 2017 | 14:07 WIB
Pemain Manchester United, Romelu Lukaku (kiri) dan Daley Blind, bertepuk tangan untuk penggemar seusai laga babak keempat Piala Liga Inggris kontra Swansea City di Stadion Liberty, Swansea, pada 24 Oktober 2017. (GEOFF CADDICK/AFP)

Kata pahlawan dan penyelamat dalam dunia sepak bola sekarang kerap terdengar yang seringnya ditujukan pada pencetak atau penangkis gol.

Berbeda dari masa lampau, kata pahlawan yang disandang seorang pesepak bola memiliki arti harafiah.

Pada zaman Newton Heath, saat Perang Dunia II tengah berlangsung beberapa pemain bola juga mencakup profesi sebagai tentara.

Dengan bantuan kurator museum Manchester United, Mark Wylie, klub yang kini di bawah asuhan Jose Mourinho tersebut ingin mengenang para pemain sekaligus pahlawan mereka.

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Manchester United, berikut tujuh pemain yang meninggal dalam Perang Dunia II.

1. Penembak 957763 Francis B. Carpenter 61 (The Denbighshire Yeomanry) Regimen Menengah, Artileri Kerajaan Manchester United 1939-1940

Pemain cadangan tersebut bertugas di angkatan teritorial, sebagai penembak di resimen artileri menengah.

Carpenter hampir tidak pernah tampil untuk Manchester United saat dia dikirim ke Prancis.

Dia terbunuh saat mundur ke Dunkirk dan terdaftar sebagai tentara yang hilang.

(Baca juga: Duh! Pemain Cedera Manchester United Malah Bertambah)