Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain asal klub Agropecuario yang berkompetisi divisi dua Liga Argentina, Enzo Diaz, mengonfirmasi bahwa dirinya menjadi incaran Manchester United.
Diaz mengatakan bahwa dirinya dipantau oleh klub Liga Inggris namun, ia ingin tetap fokus dan mengembangkan dirinya di Argentina.
Enzo Diaz sendiri bermain mulai bermain bersama tim utama Agropecurio di divisi dua Liga Argentina musim ini setelah dipromosikan dari tim yunior.
Setelah hanya tampil dalam enam penampilan liga, Diaz yang berposisi bek kiri telah menarik minat dari klub luar negeri dan mengaku bahwa klub Liga Inggris telah berusaha mendatangkannya.
(Baca Juga :Manchester United Tak Perlu Khawatir soal Cedera Phil Jones)
"Saya tahu tentang hal itu pada hari Sabtu pagi, tapi kemudian saya tidak berbicara dengan siapapun selain agen saya," kata Diaz dilansir BolaSport.com dari kepada Goal.
"Agen saya mengatakan kepada saya bahwa mereka senang dan mereka akan melihat saya dalam beberapa pertandingan lagi," pungkasnya.
Menurut Diaz, bermain untuk Manchester United adalah salah satu mimpinya yang sebentar lagi mnjadi kenyataan.
Namun ia juga menegaskan, fokus dirinya saat ini adalah untuk mengembangkan bakatnya dan berkontribusi untuk Agropecurio.
Manchester United sendiri memang tidak memiliki bek kiri murni musim ini.