Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peraih FIFA Puskas Award 2017 Terancam Absen pada Derbi London Utara

By Scholastica Novena M.P.K - Senin, 13 November 2017 | 14:15 WIB
Striker Prancis, Olivier Giroud (tengah), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Wales dalam laga persahabatan di Stade de France, Saint-Denis, Prancis, pada 10 November 2017. (FRANCK FIFE/AFP)

Pada Sabtu (18/11/2017) malam WIB, Arsenal akan menjamu Tottenham Hotspur di Stadion Emirates dalam pertandingan Liga Inggris.

Laga malam minggu tersebut merupakan pertandingan besar yang mempertemukan dua klub rival satu wilayah Derbi London Utara.

Dalam laga tersebut, striker Arsenal sekaligus timnas Prancis, Olivier Giroud, diperkirakan bakal absen dari laga.

Peraih FIFA Puskas Award 2017 berkat tendangan kalajengking kini tengah mengalami cedera paha.

(Baca juga: Mulut Ember Gerard Pique dan Luis Suarez Bikin Neymar Marah)

Dilansir BolaSport.com dari Reuters, striker 31 tahun tersebut mendapat cedera setelah turun dalam laga Prancis kontra Wales.

Giroud telah mencetak gol ke-29 nya untuk Prancis sebelum akhirnya pada menit ke-73 digantikan karena cedera tersebut.


Striker Arsenal, Olivier Giroud, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Leicester City dalam laga Liga Inggris di Stadion Emirates, London, pada 11 Agustus 2017.(IAN KINGTON/AFP)

Akibatnya Giroud harus absen dalam laga persahabatan Prancis vs Jerman pada Rabu (15/11/2017) WIB.

Tak hanya itu, pemain yang biasanya menjadi skuat cadangan Arsenal tersebut tampaknya bakal sama sekali tak masuk daftar pasukan untuk melawan Tottenham Hotspur.