Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kembalinya Paul Pogba dari cedera ke skuat pertandingan Manchester United dikabarkan bakal mundur.
Pesepak bola Prancis tersebut sebelumnya dikabarkan bakal turut bertanding bersama Manchester United pada Minggu (19/11/2017) dini hari WIB kontra Newcastle United.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, Pogba telah absen selama sembilan minggu dari tugasnya bersama Manchester United.
Sang gelandang harus absen akibat cedera hamstring yang didapat saat melawan FC Basel pada September 2017.
(Baca juga: Liverpool Marah pada Pendekatan Terbaru Barcelona ke Coutinho)
Pemain berusia 24 tahun tersebut menjalani masa pemulihan di Miami selama beberapa minggu.
Namun Pogba kini sudah kembali ke pusat latihan Manchester United di Carrington dan berlatih secara reguler.
Bahkan Pogba telah berlatih di lapangan bersama para pemain U-23.
Namun Manchester United dikabarkan tak ingin mengambil resiko dengan gegabah menurunkan Pogba ke pertandingan akhir pekan ini.
Ketidakhadiran Pogba dalam 12 laga Manchester United tentunya menjadi kehilangan besar bagi kubu Old Trafford.
(Baca juga: Peraih FIFA Puskas Award 2017 Terancam Absen pada Derbi London Utara)
Performa Manchester United tampak menurun dan torehan gol Romelu Lukaku pun 'mengering'.
Klub asuhan Jose Mourinho tersebut kini tengah berusaha mencari pengganti Pogba sebagai pengumpan yang baik untuk Lukaku.