Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Singa dan Hiu Pulih Lebih Cepat daripada Manusia

By Bagas Reza Murti - Minggu, 19 November 2017 | 14:56 WIB
Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Southampton dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 26 Februari 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Kemenangan 4-1 Mancheseter United atas Newcastle United pada Minggu (19/11/2017) menyisakan satu kabar positif bagi salah satu penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic.

Striker gaek tersebut tampil 13 menit dalam pertandingan tersebut, menandai comebacknya setelah menderita cedera otot sejak April 2017.

Padahal, striker asal Swedia tersebut diperkirakan oleh Jose Mourinho baru akan merumput kembali pada awal tahun 2018.

Ibra pun angkat bicara terkait penampilan pertamanya dalam tujuh bulan terakhir.

"Sangat spesial dapat memainkan laga ini," ujar Zlatan Ibrahimovic dalam wawancara usai laga dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

Striker yang terkenal dengan gaya nyentriknya tersebut lalu membagikan rahasia pemulihan cederanya yang terhitung kilat.

"Karena saya seorang singa dan singa pulih lebih cepat daripada manusia pada umumnya," ujar Ibrahimovic.

(Baca juga: Daftar Top Scorer Sementara Liga Inggris - Salah Salip Aguero dan Kane)

Ternyata, ucapan Zlatan tersebut memotivasi salah satu pemain dari rival United yang juga tengah mengalami cedera.

Bek Manchester City, Benjamin Mendy baru saja merampungkan operasi ligamen pada 29 September lalu, mengunggah sebuah video juggling menggunakan bola Piala Dunia 2018.

Tampaknya bek anyar Manchester City tersebut ingin segera pulih dari cedera karena ia mencantumkan tagar serupa dengan ucapan Zlatan.

Jika Zlatan mengibaratkan dirinya sebagai singa, maka Mendy mengibaratrkan dirinya sebagai Hiu. Dalam unggahannya, ia menulis, " Hiu lebih cepat pulih daripada Manusia."

Mendy mengalami cedera ligamen serius sejak September lalu dan diperkirakan akan kembali ke lapangan pada April 2018.

Namun sepertinya ia bakal pulih lebih cepat melihat video yang ia bagikan.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P